Alat Kontruksi Proyek Kejagung Jatuh Ganggu Jalur MRT, Hutama Karya Minta Maaf

31 May 2024

IVOOX.id - PT Hutama Karya (Persero), pemegang proyek pembangunan di Gedung Kejagung menyampaikan permohonan maaf atas terjadinya insiden jatuhnya alat konstruksi yang menyebabkan terganggunya operasional MRT rute Lebak Bulus-Bundaran HI pada Kamis (30/5/2024). Diketahui muatan crane itu jatuh dan menimpa jalur MRT.

“Menindaklanjuti kejadian jatuhnya alat berat pada proyek Gedung Kejaksaan Agung RI yang digarap oleh Hutama Karya dan berdampak pada akses transportasi publik di Jakarta, kami menyampaikan permohonan maaf dan sangat menyesal atas kejadian tersebut,” ucap EVP Sekretaris Perusahaan PT Hutama Karya (Persero) Adjib Al Hakim, dalam keterangan tertulisnya, Kamis (30/5/2024).

Adjib mengatakan, setelah terjadinya insiden tim proyek Hutama Karya langsung melakukan pembersihan di lokasi kejadian. Selanjutnya pihaknya juga akan melakukan penyelidikan internal terkait insiden tersebut.

“PT Hutama Karya (Persero) akan terus menginformasikan update terkini penanganan pada lokasi kejadian pada kesempatan pertama melalui akun media sosial Hutama Karya,” kata Adjib.

PT MRT Jakarta (Perseroda) sempat menutup total operasional imbas insiden ini.

Pihak MRT dan Proyek Hutama Karya sedang melakukan evakuasi besi tulangan atau rebar di kawasan Stasiun Blok M, Jakarta, Kamis (30/5/2024) ANTARA/HO-MRT Jakarta

Pihak MRT dan Proyek Hutama Karya sedang melakukan evakuasi besi tulangan atau rebar di kawasan Stasiun Blok M, Jakarta, Kamis (30/5/2024) ANTARA/HO-MRT Jakarta

Perusahaan ini juga memastikan tidak ada korban dalam insiden jatuhnya alat berat dari kegiatan konstruksi yang tengah dilakukan di area Gedung Kejaksaan Agung (Kejagung) RI.

Sementara itu Polres Metro Jakarta Selatan menyebutkan besi alat berat (crane) jatuh sempat mengenai bagian depan kereta MRT Jakarta akibat insiden konstruksi yang tengah dilakukan di area Gedung Kejaksaan Agung (Kejagung) RI.

"Yang jatuh besi untuk tulangan atau dikenal sebagai besi reinforced bar (rebar) yang diangkut oleh crane sehingga menimpa bagian depan MRT," kata Kapolres Jakarta Selatan, Kombes Ade Rahmat Idnal.

Komentar

Berhasil Login.....

Gagal Login

Back to Top

Komentar berhasil di tambah

Komentar berhasil di Edit

Komentar berhasil di Dihapus

Anda Harus Login

Tidak Boleh Kosong