Antisipasi Kendala Suplai Akibat Cuaca Ekstrem, Pertamina Siapkan Stok BBM Sejak H-14 di SPBU

21 Mar 2025

IVOOX.id – PT Pertamina Patra Niaga telah menyiapkan berbagai langkah antisipatif untuk memastikan kelancaran suplai energi selama periode Satuan Tugas (Satgas) Ramadan dan Idulfitri 2025. Satgas ini akan berlangsung mulai 17 Maret hingga 13 April 2025, dengan fokus utama pada penanganan potensi kendala akibat cuaca ekstrem.  

Pelaksana Tugas Harian (PTH) Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra, menegaskan bahwa pihaknya memberikan perhatian khusus terhadap suplai ke wilayah terpencil, seperti kepulauan kecil dan daerah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T). 

"Untuk wilayah-wilayah tertentu yang secara supply, secara operasional, perlu atensi khusus, kita juga melakukan kegiatan antisipatif," ujar Ega dalam konferensi pers di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (20/3/2025). 

Sebagai langkah pertama, Pertamina melakukan built-up stok BBM sejak H-14 di SPBU dan memperkuat stok LPG di agen serta pangkalan. Kedua, dilakukan penambahan tangki atau modular di SPBU yang berada di remote area dan kepulauan kecil guna memastikan distribusi tetap stabil meskipun terjadi gangguan cuaca. 

Selain itu, Pertamina juga meningkatkan komunikasi dengan pemerintah daerah setempat untuk mengantisipasi dampak cuaca ekstrem yang dapat menghambat pasokan energi. Tak hanya itu, perusahaan juga menjalin kerja sama dengan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) guna membantu pengangkutan BBM dan LPG ke daerah yang terdampak. 

"Koordinasi dengan para pemangku kepentingan atau stakeholders setempat juga kita tingkatkan agar dalam kondisi tertentu kita sudah siap," kata Ega. 

Sebagai tambahan, tim tanggap darurat juga disiapkan untuk memastikan percepatan layanan kepada masyarakat di wilayah yang memerlukan perhatian khusus. 

"Ada tim untuk melakukan tanggap darurat atau mungkin juga percepatan layanan kepada masyarakat untuk wilayah-wilayah atensi," ujarnya. 

Dengan strategi ini, Pertamina Patra Niaga berharap dapat menjamin pasokan energi tetap lancar selama periode mudik dan perayaan Lebaran, meskipun menghadapi tantangan cuaca ekstrem.

Komentar

Berhasil Login.....

Gagal Login

Back to Top

Komentar berhasil di tambah

Komentar berhasil di Edit

Komentar berhasil di Dihapus

Anda Harus Login

Tidak Boleh Kosong