IMF Pangkas Lagi Proyeksi Pertumbukan Ekonomi Global Karena Corona
IVOOX.id, Washington DC - Dana Moneter Internasional (IMF) menyatakan, Sabtu (22/2), bahwa wabah virus corona kemungkinan akan memotong 0,1% dari pertumbuhan global, dan menyeret pertumbuhan ekonomi China menjadi 5,6% atau 0,4% lebih rendah dari perkiraan yang dirilis lembaga itu Januari lalu.
"Tapi kami juga melihat skenario yang lebih mengerikan di mana penyebaran virus berlanjut lebih lama dan lebih global, dan konsekuensi pertumbuhan lebih berlarut-larut," kata Direktur Pelaksana Dana Moneter Internasional Kristalina Georgieva pada Pertemuan Para Menteri Keuangan G20 dan Gubernur Bank Sentral, seperti dilansir CNBC.
Pada Sabtu ini, pemerintah China mengonfirmasi jumlah kematian akibat virus mencapai 2.345 orang per Jumat (21/2) malam, dengan jumlah penderita di seluruh China mendekati angka 77 ribu orang.
Wabah makin meluas ke sejumlah negara baru, termasuk Iran, Libanon, dan Italia, dengan Korea Selatan sebagai negara dengan penderita terbanyak di luar China yakni lebih 300 orang.
Berhasil Login.....
Gagal Login
Komentar
Edit Komentar
Hapus Komentar
Anda yakin ingin menghapus komentar ?