Indonesia Menang Tipis 1-0 ketika Menjamu Bahrain

25 Mar 2025

IVOOX.id – Timnas Indonesia meraih kemenangan tipis dengan skor 1-0 atas Bahrain pada pertandingan kedelapan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam.

Mengutip Antara, pada pertandingan ini kemenangan Indonesia atas Bahrain hadir berkat gol semata wayang yang dicetak oleh Ole Romeny di babak pertama, demikian catatan AFC.

Berkat kemenangan ini Indonesia masih kokoh di posisi keempat klasemen sementara Grup C dengan sembilan poin, terpaut empat poin dari Australia di posisi kedua dan satu poin dari Arab Saudi di tempat ketiga.

Di sisi lain, kekalahan membuat Bahrain tidak beranjak dari peringkat kelima klasemen sementara Grup C dengan enam poin, memiliki poin sama dengan China di posisi juru kunci.

Pada babak pertama, Indonesia langsung berupaya untuk menekan lini pertahanan Bahrain, akan tetapi usaha yang mereka lakukan belum memberikan bahaya.

Indonesia berhasil menciptakan peluang melalui eksekusi tendangan bebas dari gelandang Thom Haye yang masih dapat ditepis kiper Bahrain Ebrahim Lutfalla.

Skuad asuhan Patrick Kluivert akhirnya mampu mendapatkan keunggulan terlebih dahulu lewat gol Ole Romeny setelah menerima umpan dari Marselino Ferdinan sehingga skor berubah menjadi 1-0 pada menit ke-24.

Selanjutnya Indonesia masih memperagakan permainan menyerang, namun hingga turun minum skor 1-0 untuk keunggulan Indonesia tetap bertahan.

Memasuki babak kedua, Indonesia kembali memperagakan permainan menyerang, hal serupa juga turut dilakukan oleh Bahrain yang berupaya menyamakan kedudukan.

Indonesia kembali mendapatkan peluang melalui tendangan dari Marselino setelah mendapatkan umpan dari Ragnar Oratmangoen, namun bola masih melambung.

Bahrain juga beberapa kali melancarkan serangan-serangan berbahaya, akan tetapi usaha yang mereka lakukan belum bisa membobol gawang dari Maarten Paes.

Selanjutnya Bahrain terus berupaya untuk mencari gol penyeimbang, sementara Indonesia sempat beberapa kali melakukan serangan, namun hingga laga usai, skor 1-0 untuk keunggulan Skuad Garuda tetap bertahan.

Pelatih tim nasional Indonesia, Patrick Kluivert, meyakini bahwa tim asuhannya masih berpeluang lolos ke Piala Dunia 2026, setelah tim Garuda mendulang kemenangan 1-0 atas Bahrain.

“Kesempatan selalu ada, tetapi situasi sulit ya, tergantung hasil, Australia juga, tetapi memang kita ingin lolos ke Piala Dunia 2026, meski tak langsung bisa, bisa juga tidak langsung (melalui putaran keempat). Dan kami akan berjuang mati-matian untuk dapat ke situ,” kata Kluivert pada jumpa pers setelah pertandingan, di kutip dari Antara, Selasa (25/3/2025).

Debut Kluivert bersama timnas Indonesia diwarnai hasil buruk dengan kekalahan telak 1-5 dari Australia. Kluivert mengakui bahwa saat itu timnya tampil mengecewakan, tetapi kini mereka telah bangkit.

“Setelah laga di Australia, banyak yang kecewa dan memang kami tidak main bagus, setelah balik ke Indonesia, situasi kami sempat sulit dan kami bangkit, apalagi kami bangkit di hadapan para fans, itu adalah sesuatu yang istimewa,” ujar pelatih asal Belanda itu.

“Kami senang dengan hasil ini, dan kami pantas menang, namun kami bisa menang lebih banyak gol lagi jika melihat peluang yang kami ciptakan sepanjang laga.”

“Saat ini ada jeda sampai Juni (menuju pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 selanjutnya), dan ini kesempatan bagi kami untuk jadi lebih baik. Saya juga bangga dengan para pemain yang bertarung sekuat tenaga, ini adalah awal dari masa depan yang cerah bagi timnas,” lanjut Kluivert.

Terpisah, pelatih timnas Bahrain Dragan Talajic menyebut seharusnya pertandingan melawan Indonesia berakhir imbang.

"Menurutku babak pertama Indonesia sedikit lebih baik dari kami. Babak kedua, kami sedikit lebih baik dan mungkin hasil imbang adalah hasil terbaik," kata Talajic ketika ditemui awak media di mixed zone SUGBK, Selasa (25/3/2025), dikutip dari Antara.

Talajic menyebut gol Romeny sebuah keberuntungan karena sebelumnya pemainnya, Mohamed Marhoon, melakukan salah umpan. Thom Haye yang menggerakkan bola di tengah kemudian menemukan Marselino Ferdinan yang berlari bebas.

Bola Thom diterima dengan baik oleh Marselino dan terjadilah kombinasi sesama pemain Oxford United ketika pemain muda 20 tahun itu memberikan umpan cantik kepada Romeny dalam posisi bebas di depan gawang.

"Kita tidak bisa mengatakan beruntung. Tapi, dalam sepak bola, Anda tahu. Harus beruntung. Dalam sepak bola, Anda mendapatkan apa yang pantas Anda dapatkan," jelas pelatih 51 tahun itu.

Ketika ditanya apakah karena nyali timnya menciut di hadapan hampir 70 ribu penonton di SUGBK, Talajic menolaknya. "Tidak (karena fans)," kata dia.

"Suasananya bagus, semuanya oke. Kami sudah main di stadion yang penuh dan menurutku suasananya memang bagus," tutup dia.

Timnas Indonesia saat ini menghuni posisi keempat di klasemen sementara Grup C dengan koleksi sembilan poin setelah memainkan delapan pertandingan. Indonesia tertinggal empat poin dari tim penghuni posisi kedua, Australia, dan unggul tiga poin atas tim posisi kelima dan keenam, yakni Bahrain dan China.

Indonesia akan kembali memainkan dua pertandingan tersisa di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, pada Juni. Timnas Indonesia akan menjamu China pada 10 Juni, dan melawat ke markas Jepang pada 10 Juni.

Sementara, kekalahan ini membuat posisi Bahrain yang berjuluk Dilmun Warriors itu tertahan di posisi kelima klasemen sementara dengan enam poin dari delapan pertandingan. Pada bulan Juni nanti, Bahrain akan memainkan dua laga terakhir saat mereka menjamu Arab Saudi pada 5 Juni dan kemudian tandang melawan China pada 10 Juni.

Komentar

Berhasil Login.....

Gagal Login

Back to Top

Komentar berhasil di tambah

Komentar berhasil di Edit

Komentar berhasil di Dihapus

Anda Harus Login

Tidak Boleh Kosong