Laga Kandang Persib Lawan Persija Digelar Tanpa Suporter Tamu

09 Jan 2026

IVOOX.id – Pekan ke-17 BRI Super League dijadwalkan akan dimulai Jumat, 9 Januari 2026, dan termasuk menyajikan laga besar Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta.

Mengutip Antara, Persib Bandung berhadapan dengan Persija Jakarta pada pekan ke-17 Super League akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Minggu, 11 Januari 2026, pukul 15.30 WIB, demikian catatan I.League.

Pertandingan ini dipastikan akan berlangsung sengit dan panas karena baik Persib Bandung ataupun Persija Jakarta karena sebab kedua tim tengah bersaing di papan atas klasemen sementara.

Persib Bandung kini berada di peringkat ketiga klasemen sementara dengan 35 poin dari 16 pertandingan, hanya kalah selisih gol dari Persija Jakarta di posisi kedua.

Selain itu, Persib Bandung juga berambisi untuk kembali ke jalur kemenangan setelah pada pekan sebelumnya hanya mampu bermain imbang di kandang Persik Kediri.

Di sisi lain, Persija Jakarta berambisi untuk melanjutkan tren kemenangan, sekaligus mencari peluang untuk naik ke peringkat pertama klasemen sementara atau setidaknya mempertahankan posisi kedua.

Sementara itu, pemuncak klasemen sementara Borneo FC akan bertandang ke markas Persita Tangerang pada pekan ke-17 Super League di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat pukul 15.30 WIB.

Ini merupakan pertandingan yang mempertemukan dua tim yang tengah dalam tren bagus karena baik Borneo FC dan Persita Tangerang pada pekan sebelumnya berhasil mengemas kemenangan.

Borneo FC dipastikan harus mengamankan kemenangan untuk bisa mempertahankan posisi mereka di peringkat pertama, sedangkan Persita Tangerang berambisi untuk bisa memangkas jarak dengan posisi empat besar.

Selain itu, ada juga pertandingan menarik lainnya pada pekan ke-17 Super League seperti PSM Makassar vs Bali United, Persebaya vs Malut United hingga Arema FC vs Persik Kediri.

Persib Komunikasi dengan The Jak Mania Soal Larangan Masuk Stadion

Persib menjalin komunikasi dengan suporter Persija, The Jak Mania, terkait larangan kehadiran suporter tim tamu pada pertandingan Super League di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu, 11 Januari 2026, pekan ini.

Head of Communications PT Persib Bandung Bermartabat, Adhi Pratama, mengatakan pertandingan penutup putaran pertama Super League itu dilaksanakan tanpa suporter tim tamu sesuai regulasi.

“Pertandingan ini digelar tanpa kehadiran suporter tim tamu sesuai ketentuan regulasi liga,” kata Adhi di Bandung, Kamis (8/1/2026), dikutip dari Antara.

Adhi menjelaskan, larangan tersebut merujuk pada Regulasi Liga 1 2025/26 Pasal 5 tentang Keamanan dan Kenyamanan Ayat 7, serta Pasal 141 Kode Disiplin PSSI Tahun 2023, yang secara tegas melarang suporter tim tamu hadir di stadion demi menjaga keamanan dan ketertiban pertandingan.

Ia menegaskan kepatuhan terhadap regulasi merupakan tanggung jawab bersama seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan pertandingan.

“Kami berharap aturan ini dijalankan dengan penuh tanggung jawab. Pelanggaran terhadap regulasi akan berujung pada sanksi tegas,” ujarnya.

Menurutnya, Komite Disiplin PSSI saat ini aktif mengawasi dan menindak setiap pelanggaran. Sanksi yang dijatuhkan tidak hanya berdampak pada individu, tetapi juga dapat merugikan klub.

“Oleh karena itu, disiplin dan kesadaran bersama menjadi kunci. Demi keamanan pertandingan dan kemajuan klub, mari kita patuhi aturan yang telah disepakati,” kata Adhi.

Adhi menyebut 26.000 tiket pertandingan Persib melawan Persija telah terjual habis menjelang laga tersebut.

Ia mengatakan dukungan tersebut menjadi energi tambahan bagi para pemain, sekaligus tanggung jawab bagi penyelenggara untuk memastikan pertandingan berjalan aman, nyaman, dan tertib.

Komentar

Berhasil Login.....

Gagal Login

Back to Top

Komentar berhasil di tambah

Komentar berhasil di Edit

Komentar berhasil di Dihapus

Anda Harus Login

Tidak Boleh Kosong