MRT Jakarta Kembali Tutup Lagi Stasiun, Tinggal 6 yang Beroperasi

25 Apr 2020

IVOOX.id, Jakarta -  PT MRT Jakarta (Perseroda) menutup lagi dua stasiun selama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Ibu Kota.

Corporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta Muhamad Kamaluddin mengatakan, layanan dihentikan di Stasiun Bendungan Hilir dan Senayan.

“Penerapan aturan ini akan dilaksanakan mulai Senin, 27 April 2020,” kata Kamaluddin dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 24 April 2020.

Dengan begitu total ada tujuh dari 13 stasiun yang tak beroperasi. Sebelumnya, PT MRT telah menutup lima stasiun, yakni Haji Nawi, Blok A, ASEAN, Istora Mandiri, dan Setiabudi Astra. Penutupan dilakukan guna mendukung penerapan PSBB Jakarta.

“Kereta hanya akan berhenti di Stasiun Lebak Bulus Grab, Fatmawati, Cipete Raya, Blok M BCA, Dukuh Atas BNI, dan Bundaran HI,” ucap dia. Kamaluddin menuturkan, penumpang dapat menggunakan bus pengumpan transjakarta untuk menjangkau stasiun yang ditutup.

PT MRT tetap akan menerapkan kebijakan PSBB untuk transportasi umum. Pertama dengan membatasi jam operasional sehingga mulai pukul 06.00 sampai 18.00 WIB. Kedua, satu kereta maksimal diisi oleh 60 orang.

Ketiga, penumpang MRT wajib menggunakan masker. Keempat, memperketat penerapan kebersihan personal (hygiene personal) dan jaga jarak fisik (physical distancing).

PSBB Jakarta berlaku sejak 10 April. Tujuannya guna menekan penularan virus corona yang menyebabkan Covid-19.

Hingga kini jumlah pasien positif baik angka nasional ataupun di Jakarta terus bertambah. Gubernur DKI Anies Baswedan akhirnya memperpanjang PSBB 28 hari ke depan terhitung dari 24 April-22 Mei 2020.

Komentar

Berhasil Login.....

Gagal Login

Back to Top

Komentar berhasil di tambah

Komentar berhasil di Edit

Komentar berhasil di Dihapus

Anda Harus Login

Tidak Boleh Kosong