Seorang Anak Laki-laki Terseret Arus Kali Ciliwung saat Evakuasi Korban Banjir di Tebet

04 Mar 2025

IVOOX.id – Seorang anak laki-laki berinisial A (2 tahun) terseret arus kali Ciliwung saat dilakukan evakuasi banjir di Jalan J, Gang Perintis RT 010/RW 010, Kebon Baru, Tebet, Jakarta Selatan.

"Kami mendapatkan laporan dari warga adanya seorang anak laki-laki yang hanyut di Kali Ciliwung saat sedang dilakukan evakuasi oleh tim relawan," kata Kapolsek Tebet Kompol Murodih di Jakarta, Selasa (4/3/2025), dikutip dari Antara.

Murodih mengatakan laporan diterima pada Selasa sekitar pukul 15.30 WIB.

Pada awalnya, saat itu empat tim relawan sedang melakukan evakuasi lima orang korban banjir menggunakan perahu karet.

"Saat sedang melakukan evakuasi, perahu karet terbalik karena kencangnya arus air sungai," jelasnya.

Atas kejadian tersebut, warga setempat melaporkan kejadian tersebut Polsek Tebet.

Kemudian, para petugas kepolisian langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) untuk ditindaklanjuti.

"Hingga saat ini, korban masih belum ditemukan dan Basarnas Jakarta Selatan sedang melakukan pencarian," ujarnya.

Sementara, Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD DKI Jakarta Mohamad Yohan menambahkan akibat perahu karet terbalik itu pada awalnya mengakibatkan tiga orang hanyut.

"Perahu karet terbalik mengakibatkan tiga orang hanyut, namun dua orang berhasil diselamatkan kembali dan korban hanyut berinisial A," ucap Yohan, dikutip dari Antara.

Komentar

Berhasil Login.....

Gagal Login

Back to Top

Komentar berhasil di tambah

Komentar berhasil di Edit

Komentar berhasil di Dihapus

Anda Harus Login

Tidak Boleh Kosong