Song Hye-kyo Tanda Tangani Kontrak dengan Studio Film China

16 Apr 2019

 

IVOOX.id, Hong Kong - Aktris Korea Selatan, Song Hye-kyo menandatangani kontrak dengan studio film China yang didirikan sutradara terkenal Wong Kar-wai, langkah awal mengembangkan sayap ke negara dengan populasi terpadat dunia.

Berdasarkan laporan Xinhuanet, Song Hye-kyo mengungkapkan telah bergabung dengan perusahaan Jet Tone Films yang berbasis di Hong Kong ketika menghadiri Hong Kong Film Awards, Minggu (14/3). “Setelah menandatangani kontrak, saya yakin akan bekerja sama dengan lebih banyak sutradara dan aktor China di masa depan," kata Song Hye-kyo.

Perusahaan, yang menaungi bintang-bintang ternama China dan Hong Kong seperti Leung Chiu-wai dan Maggie Cheung, menyambut bergabungnya Song Hye-kyo lewat pesan di Weibo.

Sang aktris pernah membintangi film "The Grandmaster" (2013) yang disutradarai Wong Kar-wai, beradu akting bersama Leung.  Namanya melejit lewat "Autumn in My Heart" ("Endless Love" dalam versi judul Indonesia), "Full House" dan "Descendants of the Sun" yang mempertemukannya dengan suami, Song Joong-ki.

Song Hye-kyo juga pernah tampil di beberapa film China seperti "The Queens". (luthfi ardi)

Komentar

Berhasil Login.....

Gagal Login

Back to Top

Komentar berhasil di tambah

Komentar berhasil di Edit

Komentar berhasil di Dihapus

Anda Harus Login

Tidak Boleh Kosong